HANG TUAH CUP SEBAGAI PEMBUKA AWAL TAHUN
Awal tahun 2026 SMA Hang Tuah 1 Jakarta resmi membuka kegiatan Hang Tuah Cup. Event ini selalu diadakan di setiap tahun oleh SMA Hang Tuah 1 Jakarta. Tidak banyak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, perlombaan di Hang Tuah Cup masih menarik perhatian dari sekolah-sekolah yang ingin mendaftar. Hang Tuah Cup merupakan salah satu event sekolah yang selalu dilaksanakan setiap tahun dengan melibatkan sekolah lain untuk bergabung dan meramaikan kegiatan ini. Semangat para peserta lomba tidak padam walaupun cuaca dan curah hujan yang lebat terus mengguyur Jakarta di awal tahun 2026.
Hang Tuah Cup yaitu ajang perlombaan antar sekolah yang bertujuan untuk menumbuhkan semangat kompetisi yang sehat tidak hanya di bidang olah raga melainkan juga di bidang seni.
Hang Tuah Cup melibatkan berbagai cabang lomba, seperti futsal, basket, solo vokal, dan e-sport. Melalui kegiatan ini, siswa diberi kesempatan untuk menunjukkan kemampuan terbaiknya, baik di bidang olahraga maupun akademik. Selain itu, Hang Tuah Cup juga menjadi sarana untuk melatih kerja sama tim, kedisiplinan, dan rasa tanggung jawab karena melibatkan siswa sebagai penyelenggara dan pelaksana kegiatan ini.
Pelaksanaan Hang Tuah Cup umumnya diawali dengan pembentukan panitia yang terdiri dari guru dan siswa. Panitia bertugas mengatur jadwal pertandingan, peraturan lomba, serta menjaga kelancaran kegiatan. Dukungan dari pihak sekolah sangat penting agar kegiatan dapat berjalan dengan tertib, aman, dan sportif.

Tidak hanya peserta lomba, seluruh warga sekolah turut merasakan manfaat dari kegiatan Hang Tuah Cup ini. Penonton dapat memberikan dukungan dan semangat kepada teman-temannya yang sedang bertanding, sehingga tercipta suasana kebersamaan dan kekeluargaan. Nilai sportivitas, kejujuran, dan saling menghargai menjadi pelajaran berharga yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
Dengan adanya kegiatan Hang Tuah Cup diharapkan siswa memiliki karakter yang kuat, jiwa kompetitif yang sehat, serta mampu bekerja sama dengan baik. Oleh karena itu, kegiatan Hang Tuah Cup perlu dilaksanakan dan dikembangkan sebagai bagian dari pendidikan karakter peserta didik di SMA Hang Tuah 1 Jakarta.
Penulis: Nurul Fauzia


